MADURA-SAMPANG, Faamnews.com – Karang Taruna Idol V, yang akan di gelar oleh Karang Taruna Sampang Madura Jawa Timur dalam memperingati Bulan Bhakti ke 62, bakal menjadi tontonan menarik karena persaingan bakal ketat.
Persaingan ketat ini bakal menjadi perhatian serius para pencinta musik pada saat nanti pelaksanaan di gelar.
Terbukti, Para Kontestan maupun yang mewakili serius menyimak pemaparan Tekhnis oleh Sulhan (Ijul Fabregas) selaku Ketua Pelaksana Peringatan Bulan Bhakti Katar ke 62, bahksn tiap item yang dibacakan selalu mendapat respon maupun usulan dari para peserta TM.
Hadir mendampingi Ijul Sahuleka, Ainul Yaqin Al Habsyi Ketua Pelaksana Katar Idol V, Rifa, Moh Iqbal Fathoni Anggota Komisi IV DPRD selaku Wakil Ketua Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kabupaten Sampang, Ketua MPKT serta Fajar S. Guru ASN yang bergaya nyentrik dan dikenal sebagai Pencipta Lagu.
Menurut Ijul Fabregas, ketua panitia Bulan Bhakti karang taruna 62, bahwa Karang Taruna Idol, menjadi salah satu rangkaian Peringatan Bulan Bhakti.
Sementara, Ainul Yaqin Al Habsyi mengaku sudah ada 40 Kontestan yang mendaftar langsung ke Panitia.
“Babak Penyisihan 26 – 27 September di halaman Gedung Selandia sebelah timur Kantor KONI Sampang,” ujar Ainul Yaqin Al Habsyi saat dihubungi melalui pesan WA. Rabu, 21/09/2022
Dikatakannya, bahwa setelah Babak Penyisihan, akan ada 10 Finalis yang akan digembleng selama 2 hari dalam Coaching Vokal asuhan Rita Penyanyi kondang Istri dari Iwan Century, kemudian pada 30/9 malam dihelat Grand Final ditempat yang sama.
(M2N/Tim)